Bikin Lantai Semen Mengkilap Seindah Keramik | Jasa Poles Semen

Bikin Lantai Semen Mengkilap Seindah Keramik


Mengilapkan lantai berpelur ternyata gampang terlebih bisa menggunakan bahan alami.
bikin-lantai-semen-mengkilap

Penghematan biaya menjadi salah satu alasan pemilik rumah urung menggunakan keramik sebagai pelapis lantai. Apalagi, gaya industrial sedang menjadi tren belakangan ini.

Material keramik pun semakin dihindari dan beberapa lebih memilih lantainya tetap telanjang dengan pulasan semen sebagai peluran. Lantai dapurlah yang seringkali dikorbankan karena paling jarang dikunjungi tamu.

Meski demikian, bukan berarti lantai pelur tak dapat tampil menarik.
Hanya dengan memanfaatkan sebuah kelapa, lantai pelur Anda pun bisa terlihat mengilap dan mencuri perhatian. Memang tidak instan, tetapi patut dicoba.



Caranya
Pertama-tama, pisahkan daging kelapa dengan serabutnya.
Parut daging kelapa hingga halus.
Kemudian, sangrai parutan kelapa hingga minyak kelapa keluar dan daging kelapa menjadi agak hitam.
Tempelkan serabut kelapa ke daging kelapa yang telah disangrai tadi hingga daging kelapa menempel ke serabut.
Gosokkan serabut kelapa ke lantai berpelur secara rutin pada sore hari. Akan ada remah-remah daging kelapa yang tertinggal. Biarkan semalaman.
Keesokan paginya, sapu remah kelapa yang tertinggal dan pel seperti biasa. Bila Anda konsisten menerapkan langkah ini selama sebulan, niscaya Anda akan mendapatkan lantai dapur berpelur yang kesat dan mengilap.


sumber :
Nusantara Cleaning melayani jasa cleaning service rumah, kantor, apartemen, hotel, jasa poles marmer, jasa poles granit jasa pembersihan gedung, jasa pengecatan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bikin Lantai Semen Mengkilap Seindah Keramik | Jasa Poles Semen"

Post a Comment